9.26.2008

Komunitas Pengguna Internet

Salam damai selalu dari Ramadani buat teman-teman semua para neter atau para blogger dimana aja berada. saya mau memperkenalkan kepada teman-teman semua sebuah komunitas baru yang bernama Komunitas Pengguna Internet ( K P I ).Komunitas atau grup ini bebas untuk semua orang dengan catatan anda punya maksud yang baik serta menuruti semua ketentuan yang berlaku dari pihak pembuat grup. grup ini bertemakan diskusi, di grup ini kita akan mendiskusikan apa saja, terutama berita-berita terhangat baik dari dalam maupun luar negeri, dari hiburan, olahraga, kriminal, sampai politik. dalam grup ini juga kita bisa saling bertukar informasi, Kalo anda punya info kabarkan ke grup ini dan kita diskusikan, solusi harus kita pecahkan. Di grup ini juga kita bisa memperkenalkan blog kita ke internet publik.Selain Anggota tidak akan kita layani. dalam grup ini kita akan membentuk sebuah jaringan kamunitas seluas luasnya, tidak menutup kemungkinan sampai keluar negeri. Prinsip dasar grup ini hampir miripdengan Multy Level Marketing, yaitu mengembangkan jaringan seluas luasnya. bedanya kita tidak berbasic ekonomi dan adanya hanya di dunia maya ini. tetapi imbalannya blog kita akan dikenal banyak orang terutama buat para blogger pemula (seperti saya ini) Adapun aturan main yang paling dasar adalah:
  1. Kembangkan jaringan Lokal Anda seluas-luasnya
  2. Setelah anggota anda mencapai 50 orang, maka secara otomatis anda akan di angkat sebagai Manejer Area untuk Jaringan Lokal Anda
  3. Setiap Member berhak untuk mengembangkan Jaringan Lokal sendiri, dengan catatan tidak boleh merekrut member yang telah terdaftar dan masih aktip keanggotaannya.
  4. Jaringan Lokal terluas akan menempati posisi puncak daftar Jaringan Lokal Terfavorit.
Hasilnya, jika anda berhasil memasuki nominasi 10 terfavorit. pasti blog anda akan dikenal banyak orang. kalo anda berjiwa bisnis, anda bisa manfaatkan peluang ini menjadi lahan bisnis internet. Ketentuan-ketentuan lain akan kami sampaikan ketika anda mendaftar menjadi member di grup ini. anda boleh menyebar luaskan informasi ini dengan catatan tidak merubah sebagian atau seluruh isi info ini. Daftar sekarang juga dan tunggu blog anda akan dikenal banyak orang.

9.24.2008

Cara Mempercepat Download

Kuliah udah mulai aktif, tugas udah makin numpuk, cari buku reperensi di toko-toko mahal banget.
pilihannya cuma satu yaitu lewat internet.
malas ah lewat internet apalagi di warnet yang browsingnya LoLa ( Loding lama)...............!!!

eit tunggu dulu, klo lola mah bisa diakalin, caranya ya gunakan download accelerator.

Banyak tu lu dunia maya benda yang namanya Download Accelerator, tapi kalo dari gue rekomendasinya ini ni.........

  1. Windows Download Manager (Download Manager untuk OS Windows) ConnectFusion. Alamatnya http://www.connectfusion.com
  2. DL Expert. Alamatnya http://www.yanew.com
  3. Download Accelerator Manager. Alamatnya http://www.tensons.com
  4. Download Accelerator Plus. Alamatnya http://www.speedbit.com
  5. Download Commander. Alamatnya http://www.heitmeijer.nl/downloadcommandr.aspx
  6. Download Express. Alamatnya http://www.metaproduct.com/mp/MetaProducts_Download_Express.htm
  7. FlashGet. Alamatnya http://www.flashget.com/en/browser.htm
  8. Free Download Accelerator. Alamatnya
    http://www.download.com/free-download-accelerator/3000-2071
    _4-10293460.html?tag=lst-1-5
  9. Fresh Download. Alamatnya http://www.freshdevices.com/freshdown.html
  10. Gigaget. Alamatnya adalah http://www.gigaget.com
  11. LeechGet. Alamatnya http://www.leechget.net/en
  12. NetLeech. alamatnya http://www.netleech.com
  13. NetTransport. alamatnya http://www.net-xfer.com
  14. OrbitDownloader. alamatnya http://www.orbitdownloader.net
  15. SimpleDownload. alamatnya http://www.moogsoftware.com/download%20oftware.html
  16. TrueDownloader. alamatnya http://francis.dupont.free.fr/truedownloader
Nah banyakkan...........
ni baru sebagian, masih banyak lagi aflikasi semacam itu didunia internet.
oke......... selamat mendownload dan bersenang-senang.

9.23.2008

Launching Logo KARMAPI


Keluarga Besar Mahasiswa PGSD Kabupaten Melawi
( KARMAPI )
FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA

Alamat: Jalan Sukonandi No 12 A - Telpon: (0274) 542988
============================================================

LAUNCHING LOGO KARMAPI
Puji syukur kahadirat Tuhan Yang Maha Esa atas limpahan rahmat serta karunia-NYA, Sehingga kami pengurus Keluarga Besar Mahasiswa PGSD Kabupaten Melawi di Yogyakarta memperkenalkan sekaligus menetapkan logo ini. Ucapan terima kasih patut kami haturkan kepada semua pihak yang telah menyumbangkan ide dan pemikitannya sehingga logo KARMAPI ini terbentuk. Setelah melalui proses seleksi atas beberapa nama dan logo yang diusulkan, maka kami menetapkan bahwa:
  1. Keluarga Besar Mahasiswa PGSD Kabupaten Melawi ( KARMAPI ) adalah nama yang sesungguhnya untuk komunitas mahasiswa PGSD asal Kabupaten Melawi di Yogyakarta. Adapun maksud dan tujuan pemilihan nama ini adalah daam rangka memperlancar dan mempermudah segala urusan baik antar mahasiswa maupun dengan pihak luar.
  2. Logo yang berwarna dasar orange dan biru ini merupakan logo resmi Keluarga Besar Mahasiswa PGSD Asal Kabupaten Melawi ( KARMAPI ) di Yogyakarta. Adapun makna dari beberapa komponen logo ini adalah:
  • Lingkaran pada bagian luar melambangkan kebulatan tekad seluruh anggota untuk membangun sebuah keluarga utuh tanpa memandang perbedaan
  • Tulisan melingkar adalah nama resmi komunitas
  • Gambar buku melambangakan niat seluruh anggota untuk belajar dan terus belajar demi pengembangan diri dan bekal dikemudian hari
  • Toga sebagai simbol cita-cita yang selalu diperjuangkan
  • Dua bintang yang mengapit tulisan KARMAPI adalah tanda kebesaran hati para anggota agar selalu memberi yang terbaik buat keluarga dan masyarakat
  • Anggka 2006 melambangkan tahun berdirinya Komunitas ini
  • Warna dasar orange diselaraskan dengan warna tambahan biru melambangkan kesabaran dan ketenangan dan ketelitian setiap anggota dalam menyikapi setiap permasalahan yang dihadapi.

9.21.2008

Sekilas Tentang Kabupaten Melawi



SEKILAS TENTANG KABUPATEN MELAWI

"Jauh sebelum Kabupaten Melawi diresmikan sebagai sebuah kabupaten, sebetulnya eksistensi kabupaten Melawi telah mengalami pergulatan panjang dalam sejarah nusantara bahkan sebelum terbentuknya nusantara. peradaban masyarakat sudah tergolong maju dan termasuk bagian dalam epik negeri Borneo raya dimasa silam. Antara masa sekarang dan masa silam berlangsung, terdapat satu rangkaian sejarah yang tidak bisa terlupakan begitu saja. Apa yang terjadi hari ini di tanah Melawi merupakan hasil pergulatan panjang perdaban manusia pada masa silam. Demikian halnya dengan masa depan kabupaten Melawi, itu semua tergantung skenario pemimpin masa depan bersama masyarakat yang kini hidup diatas bumi Melawi". ( M Alam Liga dan Heryanto: Merajut masa depan kabupaten melawi. Hal : 17)

Kabupaten Melawi merupakan sebuah kabupaten hasil pemekaran dari kabupaten Sintang, Kalimantan Barat sebenarnya mempunyai sejarah panjang dalam cerita sejarah nusantara. Kalimantan yang pada masa itu masih bernama Borneo mempunyai banyak sekali pusat peradaban manusia, salah satunya adalah Tanah Pinoh atau kabupaten Melawi sekarang ini. Tanah Pinoh diapit oleh dua sungai yang cukup besar dan panjang yaitu sungai Melawi dan sungai Pinoh. Sebagai tempat yang memiliki letak geografis yang seperti itu, tentu saja memiliki keuntungan tersendiri bagi masyarakat Tanah Pinoh tempo dulu yang sangat mengandalkan jalur transportasi sungai sebagai nadi utama penghubung antar daerah terutama untuk kepentingan perniagaan.

Sebagai daerah yang diapait oleh dua buah sungai, tentu saja daerah Pinoh menjadi tempat persinggahan dua jalur perniagaan pada masa itu. keadaan ini otomatis menjadikan Nanga Pinoh sebagai tempat yang ramai dikunjungi oleh banyak orang dengan banyak kepentingan.

Sejalan dengan perkembangan jaman, yaitu beberapa abad sebelum kedatangan bangsa Eropa ke Nusantara, jalur lalu lintas perdagangan yang memanfaatkan sungai melawi dan sungai pinoh semakin ramai dan semakin berkembang. bukan hanya dikunjungan penduduk lokal saja namun juga dikunjungi oleh penduduk dari luar Tanah Pinoh seperti penduduk dari Kerajaan Sintang. Rakyat hidup makmur, tentram dan damai sampai akhirnya orang-orang Eropa menancapkan kuku-kuku kolonialnya di Nusantara, tidak luput pula tanah pinoh dari cengkraman mereka.

Sejarah panjang perjuangan rakyat nusantara melawan penjajahan dalam berbagai fase perjuangan, masyarakat Melawi memiliki cerita tersendiri yang menjadi bagian dari sejarah berdirinya NKRI yang kita nikmati sekarang. Didalamnya terdapat banyak epik kepahlawanan masyarakat Melawi, hal ini dibuktikan dengan adanya berbagai situs sejarah yang ada didaerah kabupaten Melawi salah satunya adalah makam pahlawan nasional Raden Tumenggung Setia Pahlawan.

Latar belakang sejarah tersebut menjadi dasar pemikiran para tokoh masyarakat melawi dalam memperjuangkan berdirinya Kabupaten Melawi. Akhirnya melalui pergulatan dan perdebatab panjang yang cukup melelahkan, akhirnya pada tahun 2004, secara formal Tanah Melawi dikukuhkan sebagai sebuah Kabupaten dengan Nanga Pinoh sebagai Ibu Kotanya.

Agustus-an Di Melawi 2008






Dikabupaten Melawi, Bulan agustus punya makna tersendiri. Selain sebagai perayaan HUT kemerdekaan RI, Agustus juga merupakan bulan yang menjadi ajang pesta rakyat. ada sebagian orang mengatakan bahwa hal tersebut wajar-wajar saja, tapi bagi saya itu tidak benar karena sebagian besar masyarakat Indonesia khususnya di Kab. Melawi berpikiran ini sudah menjadi takdir mereka hidup di era kemerdekaan, jadi buat apa mereka susah payah memperingati HUT kemerdekaan RI.

Terutama di Kab. Melawi perayaan 17-san menjadi ajang olah raga terbesar setiap tahun. biasanya pertandingan antar desa sekecamatan, atau pertandingan antar kecamatan sekabupaten. di ajang ini di gelar pertandingan Bola kaki, bola voli, dan masih banyak lagi.

Perayaan 17-san juga merupakan ajang pertandingan bagi seluruh generasi, baik tua, muda maupun anak tidak ketinggalan ikut bersuka ria dalam berbagai acara yang diselenggarakan panitia.

untuk para pemuda dan pemudi, biasanya pertandingan yang diikuti berupa sepak bola dan bola voly, tapi tidak menutup kemungkinan juga ikut pertandingan hiburan rakyat di hari utama, yaitu tgl 17 agustus. untuk orang tua ( tapi bukan yang udah aki-aki lho) biasanya ada hiburan rakyat dihari utama, misalnya Panjat Pinang, Tarik tambang, Lomba perahu, marathon, dan masih banyak lagi perlombaan-perlombaan lain ( terutama jika dana yang diperoleh limayan banyak. sementara untuk anak-anak ( SD dan TK ) biasanya diadakan pertandingan ringan untuk anak-anak, misalntya Lomba mengisi air dalam botol, lomba memasang sepatu, lomba melukis, membaca puisi dan m,asih banyak lagi ( apalagi jika guru SD/Tk nya kreatif)

suasan kota atau desa juga semarak dihiasi oleh umbul-umbul dan bendera merah putih. setiap rumah turut memasang bendera, suasana kota jadi terlihat semarak.

9.19.2008

cerita awal

Alhamdulillahhi robbil alamin............
akhirnya saya dapat membuat sebuah blog pribadi "Komunitas @nak Melawi '08" ini di blogger com. saya ingin dengan adanya blog ini, saya dapat menuliskan berbagai ide, berita, cerita (kesah. Bahasa melawi.red), dan sebagainya di blog ini. temen-temen jangan heran dengan isi blog ini, misalnya kok banyak bahasa daerahnya......? hal ini saya lakukan supaya blog ini punya tempat tersendiri di hati orang-orang melawi (kalimantan barat).

mudah-mudahan dengan adanya blog ini nanti, dapat memberikan kontribusi kepada masyarakat melawi pada khususnya, dan masyarakat indonesia pada umumnya.

tentunya dalam perjalanannya nanti, kami memerlukan banyak ide, saran, serta kritik dari anda semua. saya sangat berterima kasih sekali jika anda semua tidak keberatan untuk menyumbangkan berbagai ide, saran serta kritikan (tentunya kritik yang membangun) demi kesempurnaan blog ini.

mudah-mudahan juga, kelak blog ini dapat membantu anda semua, khusunya masyarakat melawi, dalam mengembangkan potensi kabupaten melawi, serta mempromosikan berbagai kebudayaan, sumber daya alam serta sumberdaya manusia kabupaten melawi.

inilah sekilas cerita awal dari blog ini. mudah mudahan bermanfaat. sekian dari saya .

Yogyakarta, 19 september 2008.
erman Melawi ( Li )